Jumat, 19 November 2010

Jum'at Ekspresi

Hari Jum'at di SMA Patra Dharma adalah hari yang ditunggu - tunggu oleh siswanya.  
Kenapa ....??? , pasti itu yang terlintas di pikiran sobat-sobat khan ...??
Ok ... sobat,  aku cerita sedikit nich tentang kegiatan hari Jum'at di SMA Patra Dharma. 



Kegiatan diawali dengan jalan santai  yang kurang lebih 45 menit , sekedar jalan-jalan disekitar komplek perumahan disekitar sekolah, tujuannya agar anak kenal dgn lingkungan sekitar sekolah. Setelah jalan santai barulah dilanjutkan acara ekspresi.


Acara Jum'at ekspresi ini diisi oleh siswa untuk siswa , setiap kelas di jadwalkan untuk menampilkan kreasinya , responnya siswa sangat antusias sekali dalam mempersiapkan penampilan kelas masing-masing.  Misalnya hari ini kelas XII IPA1 menampilkan opera mini dengan cerita tentang cinta remaja tapi dikemas dengan konyol. XII IPS dengan modern dance dengan tampilan konyol juga , semuanya membuat penonton tertawa terpingkal-pingkal, penampilannya seru sekali, semuanya merasa sangat terhibur . Aku salut sekali dengan kreativitas mereka , ada - ada saja ide gila / konyol mereka. Acungkan jempol dach buat mereka semua. Setiap Jum'at bermunculan ide-ide kreatif dari siswa-siswa SMA Patra Dharma. Sering kami para guru tidak menduga dengan kreasi mereka. 


Selain dengan penampilan yang konyol tak jarang juga mereka menampilkan kreasi yang mengharukan yang bisa membuat penonton ikut meneteskan air mata , tergantung moment yang terjadi pada minggu itu.  


Tradisi Jum'at ekspresi ini juga mendapat respon positif dari orang tua murid, mereka sangat senang sekali karena anak-anak mereka lebih berani menampilkan kreasinya didepan umum, menurut mereka anak-anak mereka lebih kreatif dan lebih percaya diri. Orang tua sering kaget melihat perubahan positif yang terjadi pada anaknya setelah berada di SMA Patra Dharma. Menurut mereka; anaknya yang tadinya pemalu sekarang berubah menjadi lebih berani tampil didepan umum,  katanya sich lebih "PD".

Alhamdulillah program SMA Patra Dharma bisa membantu membangun potensi diri siswa - siswanya . SMA Patra Dharma mempunyai program yang dapat menggali potensi siswa selain Jum'at ekspresi ada juga SFC, TO .  Untuk SFC dan TO akan aku ceritakan nanti ... sabar ya sobat ..!!

2 komentar:

  1. Kreativitas memang sangat diperlukan dlm menghadapi era globalisasi spt sekarang ini.

    BalasHapus

Sobat .......Terimakasih ya atas kunjungan dan sapaanya